Kamis, 13 Desember 2012

sifa kamila cahya | 91


Pengertian Kapasitor



Pengertian Kapasitor adalah komponen elektronika yang mempunyai kemampuan menyimpan elektron selama waktu yang tidak tertentu yang terdiri dari dua konduktor dan di pisahkan oleh bahan penyekat (bahan dielektrik) tiap konduktor di sebut keeping, atau mungkin misalnya kalimat diatas kurang bisa dipahami ada pemahaman lain yang lebih gampang dicerna tentang pengertian kapasitor yaitu komponen elektronika yang dapat menyimpan dan melepaskan muatan listrik.Pada pembahasan pengertian kapasitor kali ini juga kita akan membahas tentang hal hal yang berkaitan dengan kapasitor loh, seperti kapasitansi dan laian lain. Kapasitor yang juga biasanya disebut sebagai kondensator merupakan komponen listrik yang dibuat sedemikian rupa sehingga mampu menyimpan muatan listrik, oh ya kawan kawan kapasitor itu beda ya dengan dengan akumulator dalam menyimpan muatan listrik terutama tidak terjadi perubahan kimia pada bahan kapasitor.Besarnya kapasitansi dari sebuah kapasitor dinyatakan dalam farad.Apa sih kapasitansi ? Kapasistansi dapat didefenisikan sebagai kemampuan dari suatu kapasitor untuk dapat menampung muatan elektron.Dari pengertian kapasitor diatas ada sebuah rumus yang dicetuskan oleh Om Coulombs pada abad 18 menghitung bahwa 1 coulomb = 6.25 x  1018 elektron.Kemudian si om Michael Faraday membuat postulat bahwa sebuah kapasitor akan memiliki kapasitansi sebesar 1 farad jika dengan tegangan 1 volt dapat memuat muatan elektron sebanyak 1 coulombs.Biar gampang memahami tulisan diatas, mari saya ajak untuk mengenal rumus dibawa iniDengan rumus dapat ditulis :Q = C.VDimana :Q = muatan elektron dalam C (coulombs)C = nilai kapasitansi dalam F (farads)V = besar tegangan dalam V (volt)Setelah kita membahas pengertian kapasitor dan rumus kapasitor, selanjutnya saya akan ajak untuk sedikit membahas prinsip kerja sebuah kapasitor.Pada umumnya sama halnya dengan resistor yang juga termasuk dalam kelompok komponen pasif, yaitu jenis komponen yang bekerja tanpa memerlukan arus listrik. Kapasitor ini terdiri atas dua konduktor (lempeng logam) yang dipisahkan oleh bahan penyekat (isolator). Isolator penyekat ini sering disebut sebagai bahan (zat) dielektrik.Biasanya kapasitor terbuat dari 2 buah plat metal. Bahan-bahan dielektrik yang umum dikenal misalnya udara vakum, keramik, gelas, elektrolit dan lain-lain. Jika kedua ujung plat metal diberi tegangan listrik, maka muatan-muatan positif akan mengumpul pada salah satu kaki (elektroda) metalnya dan pada saat yang sama muatan-muatan negatif terkumpul pada ujung metal yang satu lagi.Berikut ini adalah ilustrasi gambar dan bentuk dari komponen kapasitor dan pengertiankapasitor.  pengertian kapasitorfungsi kapasitor
Nah sampe disini temen temen sudah mempelajari pengertian kapasitor, prinsip kapasitor, sampai dengan bahan bahan pembuk kapasitor itu sendiri.Kegunaan kapasitor dalam kehidupan sehari hari khususnya pada bidang rangkaian elektronika tentunya sangat di butuhkan terutama untuk mencegah loncatan api listrik pada rangkaian yang mengandung kumparan, atau bisa juga untuk menyimpan muatan atau energi listrik dalam rangkaian, serta untuk  memilih panjang gelombang pada radio penerima dan sebagai filter dalam catu daya (power supply).Nah dalam penerapannya sendiri kapasitor biasanya digunakan sebagai filter/penyaring, perata tegangan DC yang di gunakan untuk mengubah tengangan AC ke DC,pembangkit gelombang ac atau oscilator dan sebagainya.Demikianlah materi  tentang pengertian kapasitor, mudah mudahan materi dan artike ini bermanfaat buat temen temen yang sedang mempelajari bidang elektronika. Untuk menambah pengetahuan kawan kawan sekalian tentang kapasitor, silakan baca artikel Fungsi Kapasitor.

sumber : http://rangkaian-elektronika.org/pengertian-kapasitor.htm

Tidak ada komentar:

Posting Komentar